Home » Windows » Cara Membuat Live DVD Windows 7 dengan Mudah

Cara Membuat Live DVD Windows 7 dengan Mudah

Ditulis oleh Unknown pada Wednesday, February 25, 2015 | 12:43 PM

Cara Membuat Live DVD Windows 7 PE - Live DVD merupakan tool yg biasa digunakan untuk membackup data pada komputer yg mengalami kerusakan pada sistem sehingga tidak windows untuk membackup data. Disini akan saya jelaskan bagaimana cara membuat Windows 7 Live DVD yg akan anda gunakan untuk membackup data pada komputer yg sistem Windows 7 nya rusak.

Siapkan dulu bahan-bahan berikut :
  • Program Make_PE3_42 <-- Klik DISINI
  • DVD OS master Windows 7 (saya menggunakan DVD Windows 7 Ultimate)

Berikut langkah-langkah membuat live dvd Windows 7 PE :
  1. Extract file Make_PE3_42.exe yg sudah didownload tadi ke drive C:\
  2. Lalu cari dan jalankan file Make_PE3.exe
    Cara Membuat Live DVD Windows 7 dengan Mudah
  3. Masukkan DVD Windows7 atau bisa juga mengunakan mount ISO Windows 7 jika anda punya
  4. Lalu klik Browse pada bagian Windows 7 Source dan cari drive dari DVD master Windows 7 yg anda masukkan. Misal : K:\
    Cara Membuat Live DVD Windows 7 dengan Mudah
  5. Setelah itu klik GO dan tunggu hingga proses pembuatan file .ISO Live DVD Windows 7 selesai
    Cara Membuat Live DVD Windows 7 dengan Mudah
  6. Proses pembuatan selesai dan anda dapat melihat hasil file .ISO pada folder Make_pe3\winpe3_x86
    Cara Membuat Live DVD Windows 7 dengan Mudah 

  7. Nah, sekarang anda bisa memburning file .ISO yg tadi sudah dibuat kedalam DVD blank.
  8. Jika anda ingin menggunakan flashdisk, caranya sama namun dengan menggunakan program BOOT_IMG.exe di folder Make_pe3. Setelah flashdisk diformat dengan software seperti HPUSB Format Tool. Tetapi jika ingin ISO nya dibakar di Compact Disk atau CD juga bisa.
  9. Selamat mencoba !!
Judul: Cara Membuat Live DVD Windows 7 dengan Mudah; Ditulis oleh Unknown; Rating Blog: 5 dari 5

1 comments:

Harap tidak menyertakan link kecuali diminta. Terima kasih